Sajak Riba

Date:

Aku lihat riba
Dibahas di mana-mana
Dari fesbuk hingga WA
Dari warung kopi hingga ruang keluarga

Riba memang sudah lama
Mencengkeram sistem ekonomi  yang ada
Kata-kata indah
Membius nalar siapa saja yang lengah

Kualitas terbaik
Esok harga naik
Kalau tak sekarang kapan lagi
Tanpa hutang dan riba tak bisa membeli

Mantra magis seperti ini
Terus dipercaya hingga kini
Siti menjerit
Angsuran mobil menghimpit

Darso sang karyawan
Gajinya ludes cicil rumah sepanjang zaman
Siti dan Darso hanyalah contoh
Mereka yang hidupnya tergopoh

Mau tak mau
Mereka harus bayar berkali-kali lipat
Hidupnya was-was melulu
Setiap detik selalu dikejar tenggat

Kabar mutakhir
Kesadaran baru telah lahir
Di kampung dan di kota
Di dunia nyata dan dunia maya

Riba mulai dilawan
Sekuat tenaga dan pikiran
Aku bertanya
Ini fenomena apa

Kawan
Izinkan aku mengingatkan
Jauhilah riba
Sesuai kemampuan, sekarang juga

Riba riba riba
Ngeri banget dia
Jika kau tak percaya
Silahkan teruskan saja

– © DPS

Jakarta, 28/1/2018 10:37

Previous article
Next article
Arya Dwi Sasangka
Arya Dwi Sasangkahttps://melekberita.com
Melekberita.com adalah media daring seputar berita. Media yang ringan agar informasi mudah dicerna secara baik dan benar. Sehingga pembaca tercerahkan. Pembaca yang bisa membedakan antara emas dan sampah di tengah gelombang tsunami informasi.

Share post:

Berlangganan

spot_imgspot_img

Popular

Artikel lainnya
Terkait

Insecure dan Overthinking: Dua Sisi Mata Uang yang Sama

Apa itu insecure dan overthinking? Dewasa ini, kedua topik...

Spekulasi dan Bisnis

Dalam perjalanan ke Barat, Bejo bertemu dengan Empu Wiseruh....

Candu Belanja Online

Candu belanja online. Transaksi online dalam beberapa tahun semakin...

Jumat Berkah

Jumat Berkah adalah hari Jumat yang didedikasikan untuk memperbanyak...