Cara Merawat AC agar Awet Dingin

Date:

melekberita.com – Air conditioner (AC) adalah mesin yang digunakan untuk menstabilkan suhu dan kelembaban di suatu ruangan. Alat ini digunakan untuk pendinginan atau pemanasan ruangan sesuai kebutuhan. Namun, AC sering disebut sebagai pendingin udara karena AC paling sering digunakan untuk mendinginkan ruangan.

Pemakaian AC yang kurang tepat dan berlebihan dapat membuat AC cepat rusak dan tidak dingin.

Bagaimana cara merawat AC agar tetap dingin dan awet, simak tips berikut ini.

1. Bersihkan filter AC

Setelah pemakaian dalam waktu tertentu, filter AC akan dipenuhi dengan debu. Debu yang menumpuk pada filter ini dapat menghalangi aliran udara. Hal ini dapat menyebabkan fungsi AC terganggu, AC tidak dingin dan cepat rusak.

Oleh karena itu, rajinlah untuk mengecek dan membersihkan filter AC secara rutin. Bersihkan filter secara berkala dari debu dan kotoran yang menempel di filter AC.

Cukup lepaskan filter kemudian cuci dengan air dan sabun menggunakan sikat. Anda bisa melakukan hal ini setiap satu bulan sekali agar filter tetap bersih.

2. Servis atau cuci AC secara berkala

Servislah AC secara berkala. Minimal tiga bulan sekali. Servis secara berkala dapat membantu memperbaiki kerusakan-kerusakan kecil dan mencegah kerusakan besar pada AC.

Jika AC sudah kotor, seperti: filter, evaporator, dan kipas maka dibutuhkan daya ekstra bagi unit penyejuk udara untuk mencapai suhu ideal yang diinginkan. Akibatnya, waktu yang diperlukan untuk mendinginkan ruangan jadi lebih lama dan listrik lebih boros.

Begitu juga dengan unit outdoor. Ketika outdoor sudah kotor pembuangan panas jadi tidak optimal. Hal ini bisa mengakibatkan kompresor jadi lebih sering mati. Sehingga proses pendinginan jadi tidak maksimal.

3. Hindari menyetel suhu di bawah 22 derajat celcius

Untuk mencapai suhu yang sangat dingin (16 derajat celcius), AC membutuhkan daya ekstra. Hindari mengatur suhu AC di bawah 22 derajat celcius. Pemakaian di bawah 22 derajat celcius dapat membuat mesin AC cepat panas.

Aturlah suhu AC sesuai kebutuhan. Jika suhu dirasa sudah dingin, sebaiknya suhu dinaikkan ke 22 derajat celcius. Dan juga sebaliknya.

4. Gunakan timer

Aturlah penggunaan AC dengan memanfaatkan timer untuk mematikan atau menyalakan secara otomatis.

Jika suhu ruangan sudah sangat dingin di pagi hari matikanlah AC. Gunakan fitur timer untuk mematikannya. Sehingga AC dapat mati secara otomatis pada waktunya.

5. Hindari membuka ruangan ber-AC terlalu sering

Saat AC menyala, tutup jendela dan pintu rapat-rapat. Apabila jendela dan pintu terbuka, udara dingin di dalam ruangan akan keluar. Akibatnya suhu akan meningkat. Apalagi jika suhu di luar sangat panas. Kompresor AC akan bekerja keras untuk mendinginkan kembali ruangan.

Oleh karena itu, jangan sering-sering membuka jendela atau pintu ruangan jika AC sudah menyala. Sehingga kompresor tidak bekerja terlalu keras dan AC akan lebih awet dan tetap dingin.



Itulah beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk merawat AC agar AC awet dan tetap dingin. Menggunakan dan merawat AC dengan tepat akan menghindari kita dari pemborosan energi, waktu, dan biaya.

Selamat mencoba!

Jakarta, 09/04/2021 21.59

Image by Mohamed Hasan from Pixabay

Arya Dwi Sasangka
Arya Dwi Sasangkahttps://melekberita.com
Melekberita.com adalah media daring seputar berita. Media yang ringan agar informasi mudah dicerna secara baik dan benar. Sehingga pembaca tercerahkan. Pembaca yang bisa membedakan antara emas dan sampah di tengah gelombang tsunami informasi.

Share post:

Berlangganan

spot_imgspot_img

Popular

Artikel lainnya
Terkait

Insecure dan Overthinking: Dua Sisi Mata Uang yang Sama

Apa itu insecure dan overthinking? Dewasa ini, kedua topik...

Spekulasi dan Bisnis

Dalam perjalanan ke Barat, Bejo bertemu dengan Empu Wiseruh....

Candu Belanja Online

Candu belanja online. Transaksi online dalam beberapa tahun semakin...

Jumat Berkah

Jumat Berkah adalah hari Jumat yang didedikasikan untuk memperbanyak...